Thursday, June 15, 2017

Sedekah Tidak Akan Mengurangi Harta

Bismillahirrahmanirrahim.


-
Hari 19
#RamadhanAsyik
#Ramadhan1438H


Disebutkan bahwa Nabi صلى الله عليه وسلم bersabda,

«مَا نَقَصَتْ صَدَقَةٌ مِنْ مَالٍ، وَمَا زَادَ اللهُ عَبْدًا بِعَفْوٍ، إِلَّا عِزًّا، وَمَا تَوَاضَعَ أَحَدٌ لِلَّهِ إِلَّا رَفَعَهُ اللهُ»

"Sedekah itu tidak akan mengurangi harta. Tidaklah orang yang memberi maaf kepada orang lain, melainkan Allah akan menambah kemuliaannya. Dan tidaklah seseorang orang yang tawadhu'karena Allah, melainkan Allah akan mengangkat derajatnya." (HR. Muslim)

Harta kita tidak akan berkurang lantaran bebuat sedekah. Apabila dianggap berkurang dari sisi nominal, maka sungguh harta tersebut bertambah dari sisi lain, seperti menjadi berkah, terhindar dari petaka dan bencana, terbebas dari berbagai keburukan, bahkan menjadi bertambahnya harta yang di infakkan tersebut, serta membukakan pintu rizki bagi pemiliknya.

Apakah sebanding berkurangnya harta tersebut bila disejajarkan aneka keberkahan dan selamat dari berbagai macam keburukan?

Sedekah yang dilakukan benar-benar karena mencari karunia Allah dan sesuai porsinya tidak akan mengurangi harta, hal ini sesuai apa yang dinyatakan Nabi صلى الله عليه وسلم, demikian pula kita saksikan banyak kejadian yang menjadi bukti.

Maka bersedekahlah, terlebih pada bulan yang mulia ini.

Ibnu Abbas -radhiallahu 'anhuma- mengatakan, "Dahulu Nabi صلى الله عليه وسلم adalah orang yang paling dermawan, dan beliau paling dermawan ketika Bulan Ramadhan... sungguh, Rasulullah صلى الله عليه وسلم ketika itu lebih dermawan dengan hartanya melebihi angin yang berhembus lepas." (HR. Bukhari dan Muslim)

Sedekah itu tidak hanya dilakukan dengan materi ataupun harta, karena memberi makanan atau minuman kepada orang yang berpuasa untuk mereka berbuka juga menjadi salah satu cara sedekah yang bisa kita lakukan. Hal ini sebagaimana disebutkan dalam suatu hadits yang artinya, "Barangsiapa memberi makanan berbuka kepada orang yang puasa, maka baginya pahala orang yang puasa tersebut, tanpa mengurangi pahala dia sedikit pun." (HR. At Tirmidzi)

"Dan suntiklah semangat sedekah Anda di bulan ini dengan mengingat bahwa nanti di hari kiamat, setiap orang akan berada di bawah naungan sedekahnya." (HR. Ahmad)

Satu hal lainnya yang perlu diingat adalah, jangan sekali-kali diri kita justru menunjukkan dengan bangga bahwa kita telah bersedekah sebanyak sekian dan sekian. Karena perlu diingat bahwa diantara tujuh golongan yang mendapat naungan istimewa dari Allah Ta'ala adalah "...Orang yang melakukan sedekah, lalu dia menyembunyikannya, sampai-sampai tangan kirinya tidak tahu apa yang disedekahkan oleh tangannya." (HR. Bukhari dan Muslim)

Maha Benar Allah dengan segala Firman-Nya.

No comments:

Post a Comment