Sabtu, 21 Mei 2016
Gedung Dibaleka 2 Lt. 10, Balaikota Depok
MEMBANGUN BISNIS HEBAT
① Putut Bagus Susetyo, CSO Satria - Asia
- Define, jadi bisnisnya itu apa aja cakupannya
- Maping, memetakan
- Developing, analisa bagaimana proses bisnisnya sekitar 3 sampai 6 bulan
- Expanding, sekitar 1 sampai 2 tahun kemudian dengan mencari pengembangan turunan terhadap program yang sudah ada untuk dikembangkan dimana bisnis tersebut sudah diuji
- Exit Strategy, selanjutnya apa? Hati-hati ketika salah menempatkan potensi perusahaan jusytru bisa menghilangkan perusahaannya
Soul of founder:
- Positive / Profitable
- In control
- Good For All
MENDAPATKAN PARTNER / INVESTOR
- What do you want?
- kenapa memilih bisnis ini?
- keuntungan bisnis ini untuk kamu?
- Why do you want it?
- mengapa bisnis ini begitu penting bagi anda?
- bagaimana anda memposisikan diri anda?
- How might you get it?
- bagaimana strategi bisnis anda?
- langkah apa saja yang akan diambil terhadap segala macam kemungkinan yang ada?
- How do you know you have it?
- bagaimana anda tau bahwa anda sudah dapat apa yang anda inginkan?
- bagaimana mengukur keberhasilan anda?
START UP KAIZEN, berkelanjutan, tahan lama
(S) Specific, mendetail, politic control
(M) Memorable
(A) Achievable
(R) Relevant
(T) Timeline
PROBLEM SOLVER DENGAN IDE KREATIF
Ericsonian Principle,
- No Failure, hajar terus ngga boleh berpikir gagal
- People Have Resources, kumpulkan orang orangnya lalu cari tau
- OK'ness Everything It's OK, pokoknya oke aja dulu baru cari jalan keluar
- Best Choice, jangan takut bertanya dan pilihlah pilihan terbaik
- Positive Intention, pilihan positif untuk berpikir
② Fajrin Rasyid, Co-Founder and CFO bukalapak.com
DUA TANTANGAN PEBISNIS PEMULA,
- Modal, berapa banyak modal yang dibutuhkan
- Distribusi, mau jualan apa ataupun mau dijual kemana
Sebenarnya kalau kita sadari jaman sekarang ini, dengan internet kedua persoalan tersebut bisa diatasi. Dengan jualan online tuh kita bisa menjangkau luar kota, luar pulau bahkan seluruh dunia.
Jadikan MEA sebagai peluang karena Indonesia itu hampir separuh benua Asia. Jadikan tiap peluang sebagai tantangan, sehingga kita bisa berpikir maju untuk mengembangkan bisnis yang ingin kita garap.
KENAPA BISNIS ONLINE BISA MEMPEROLEH PENDAPATAN YANG CEPAT
Ada yang namanya Network Effect. Jaringan maya itu jauh lebih pesat daripada jaringan di dunia nyata. Salah satu hal yang perlu kita lakukan adalah memaksimalkan adanya jaringan tersebut.
BISNIS AKAN CEPAT TUMBUH,
- Community, komunitas.bukalapak.com
- Data
- Vision
Adanya komunitas ataupun grup di jejaringsosial yang kita miliki itu dapat memperluas jaringan yang tidak dapat diperkirakan batasannya. Misalnya pengguna wasap atau line ada 100 orang saja, maka dapat membuka kurang lebih 5000 jaringan. Oleh karenanya, bisnis online dapat memproleh pendapatan yang lebih cepat.
ANALYTICAL TOOL
Berdasarkan survey: sebagian besar orang Indonesia tuh berbelanja online pada jam 11.00 - 13.00 pada jam kerja di siang hari, sebelum jam makan siang sampai setelah jam makan siang.
Nah, dari data ini kita bisa mempersiapkan strategi dalam berbisnis.
Ada istilah A/B TESTING,
dimana para pelapak ataupun pebisnis online melakukan survey yang berkaitan dengan warna latar tombol beli pada situs websitenya.
Q & A Session
- Bagaimana kita dapat bertahan di tengah tantangan kita sebagai anak muda terhadap investasi asing yang menggeliat di Indonesia?
Pertama yang harus disadari adalah bahwa pasar Indonesia itu besar, hal itu juga yang membuat asing merasa tertarik. Kedua, investor asing itu biasanya lebih melirik kepada bisnis yang akan terus berkelanjutan. Kalau kita mau mempertahankan bisnis kita di Indonesia supaya ngga kalah dengan bisnis asing, maka perlu adanya penguatan networking. Kita kuatkan saja dari hal-hal kecil, ketika bisnis tersebut sudah besar dan berkembang maka tantangan yang dirasa akan jauh lebih besar. Kuatkan fundamental bisnisnya, kalau itu sudah dikuatkan insyaaAllah kita ngga akan perlu investor. Ukuran itu sebenarnya kembali kepada peoplenya, bisa mulai dikembangkan melalui 3 tadi: komunitas, data dan vision.
- Mengapa bisnis di Indonesia sulit dikembangkan atau didistribusikan ke luar negeri? Bagaimana strategi yang dapat dilakukan agar home made atau kerajinan buatan tangan tidak kalah saing dengan luar negeri?
Sebenarnya kita udah merasakan banget yang namanya bisnis asing justru berkembang di Indonesia. Kita sulit masuk ke internasional karena kita masih belum tau betul seperti apa yang diinginkan oleh internasional. Selain itu dari segi legalnya juga masih sulit. Kemudian belum adanya penjamin barang tersebut akan benar-benar aman ketika dikirim ke luar, maka salah satu siasatnya bisa kita maksimalkan network atau jaringan-jaringan. Bisa kita coba cari apakah ada orang yang mau dan siap menjadi penjamin, kalau kiranya kita bisa menemukan maka kita juga ngga perlu adanya investor terlebih investor asing.
- Apakah ada data yang berisi tentang pebisnis dan bisnis yang digelutinya di tiap kota di Indonesia, dimana kami dapat memperoleh data itu?
Kemungkinan besar data tersebut ngga akan kita share ke publik, karena semua yang telah saya paparkan teraebut adalah data internal bukalapak. Kami sendiri belum tau secara pasti mengenai data-data terkait dengan para penjual online dimanapun itu, mulai dari facebook; instagram; dsb. Kalau saya estimasi mungkin pendapatan dari pebisnis online tuh sekitar 60 sampai 80 milyar. Top tree menurut saya di Indonesia yaitu lazada, bukalapak dan tokopedia. Incomenya itu bisa sekitar trilyun-an.
- Bukalapak yang dilihat sekarang adalah kesuksesannya, sebenarnya ada investor asingkah? Kalau bisa untuk bisnis di Indonesia tidak perlu ada investor asing agar tetap menjadi produk lokal.
Pertamakali berdiri, buka lapak memang diawali adanya investor asing bukan lokal sampai tahun 2011 dengan jumlah dua puluh kali lipat dari yang sebelumnya direncanakan. Sejauh ini, kami punya 8 investor besar diantaranya asing maupun lokal. Selama adanya investor asing tetapi tidak mengganggu internal kami, maka menurut kami hal itu fine saja. Kami menjadikan adanya investor tersebut sebagai salah satu peluang juga untuk saling diskusi dan berbagi. Lain halnya kalau menjual, bukan mencari investor. Kalau menjual, maka tak menutup kemungkinan pihak asing tersebut dapat merombak internal kita.
- Bagaimana cara kita mengumpulkan founder dan co-founder agar tim yang dibangun dapat dikatakan ideal? Bagaimana kiat-kiat menjalankan usaha bersama teman dekat? Bagaimana ketika kita sudah menemukan partner dalam berbisnis, tetapi di tengah jalan kita dikhianati oleh partner kita tersebut, bagaimana mengatasinya?
Pertama adalah menyatukan visi, karena adanya visi yang sama maka ke depannya kita bisa sejalan. Kedua yaitu skill, jangan hanya karena kita punya teman dekat tetapi tidak punya skill tetap kita jadikan rekan kerja karena khawatirnya akan berpengaruh ke depannya. Dalam banyak kasus apabila kita berpartner dengan teman dekat atau sahabat sendiri serta dengan skill yang mereka miliki, maka sebenarnya bisa lebih mudah karena kita juga tau personality teman dekat kita. Berikutnya adalah pembagian tugas serta wewenang yang jelas, sehingga ketika ada masalah dapat ditemukan penyelesaian yang tepat tanpa perlu adanya cekcok.
No comments:
Post a Comment